Senin, 14 November 2022 – 07:31 WIB
VIVA Trending – Video seorang polisi bagi-bagi sepatu ke anak-anak sekolah di Papua viral di media sosial.
Video itu diunggah oleh polisi bernama Hendra Agustiawan di akun Instagramnya @hendrakaiju, Sabtu (12/11).
“Pos Brimob Digedor-gedor oleh adik–adik ini,” tulis Hendra Agustiawan pada caption video unggahannya dikutip VIVA, Jakarta, Senin (14/11).
Dalam unggahan video itu memperlihatkan sejumlah anak-anak sekolah SD mendatangi pos Brimob yang berada di Kabupayen Intan Jaya, Provinsi Papua.
Polisi bagi-bagi sepatu ke anak sekolah di Papua
Photo :
- Tangkapan layar Instagram @hendrakaiju
Tampak mereka mendekati gerbang pintu, yang kemudian ditanya oleh penjaga maksud kedatangannya.
“Mau cari om Hendra,” jawab seorang anak berseragam SD.
“Mau apa cari Om Hendra?” tanya polisi.
“Mau minta sepatu,” jawab anak tersebut.
Sumber: www.viva.co.id